- Back to Home »
- Android , tips & trick , Windows »
- Cara Download Youtube
Posted by : Unknown
Saturday, 18 April 2015
Halo gan, kali ini DISINI AJA [MERENE WAE] akan share artikel yang berjdul "Cara Download Youtube". Sebenarnya banyak sekali cara untuk download video di youtube, hanya saja banyak juga yang tidak tahu cara mendownloadnya bagaimana dan banyak pula yang bertanya apakah harus memakai aplikasi, atau add-ons, atau masuk ke link web dahulu. dan jawaban dari saya seh iya. banyak cara mendownload video di youtube dan dalam blog ini juga ada postingan saya yang berisi tentang cara mendownload youtube. berikut ini akan saya jelaskan secara singkat di artikel ini.
1. Download Video Youtube dengan Aplikasi
Cara seperti ini yang saya sangat sarankan untuk anda yang pemula, anda bisa membaca artikel saya yang berjudul IDM dan download Aplikasi juga instal aplikasi tersebut di perangkat Windows anda (Laptop , Kompter ). berikut Link download IDM untuk Windows.
Cara di atas hanya untuk platform windows, bagi kalian para pengguna Android, tak usah khawatir dengan tidak bisanya mendownload video di Youtube. anda bisa mendownload Video di youtube dengan menginstal Aplikasi pula yang ditujukan untuk platform windows, yaitu TUBEMATE, berikut link download TUBEMATE.
Kelebihan dari cara download video dengan aplikasi yaitu mudahnya mengakses atau mendownload video yang mana anda tidak lagi di repotkan untuk memasukkan Alamat Address url ke web lain atau anda menginstal Add-ons. juga dalam aplikasi tersebut terdapat fitur Hyper Threading yang membuat download anda lebih cepat selesai.
2. Download Video Youtube dengan Add-ons
Cara ini juga mudah, keunggulannya adalah anda tidak harus mengisntal aplikasi yang terlalu besar seperti IDM. jadi anda hanya perlu menginstal Extensi perangkat browser anda sehingga anda bisa mendownload video di youtube dengan sekali klik di browser yang anda gunakan tersebut. sayangnya kekurangan nya dari cara ini yaitu anda terkadang galal download video dan kecepatan dari download video dengan ini lebih lambat daripada dengan aplikasi seperti yang saya beritahukan.
3. Cara download Video youtube dengan cara salin link addres dan pindah ke web lain untuk di convert.
Saya sangat tidak menganjurkan untuk menggunakan cara ini, kecuali bila anda memang terdesak dan tidak dapat mengunduh aplikasi untuk mendownload Video Youtube. maka anda bisa mencopy alamat web youtube yang anda tonton dan masukkan ke web orang lain seperti pada web ini http://id.savefrom(dot)net/. seperti pada saat anda berada di warnet yang merupakan PC umum yang digunakan orang banyak. belum lagi terkadang banyak warnet yang teristal deep freeze, yang membuat anda tidak bisa menginstal aplikasi lain selain admin yang tahu kode untuk instal aplikasi baru. cara ini banyak kita temui, pasti anda tahu soal Ilvi*id, ya web addres itu bisa untuk download video. sayang terkadang web itu menggunakan cara yang licik yang terkadang membuat anda otomatis mengunduh aplikasi yang di berikan oleh web tersebut. terkadang juga itu aplikasi berisi virus. jadi hati - hati bila ingin menggunakan cara ini.
Nah, selesai juga saya menceritakan soal "Cara Download Youtube" di Blog Merene Wae. semoga ini artikel bermanfaat bagi kita semua. Salam Berbagi dan Hidup Blogger Indonesia. sukses selalu untuk kita semua.